Ada Meet And Greet Pemain Sinetron Ikatan Cinta di Pesta Oke RCTI34, Tangerang

Jum'at, 15 September 2023 - 14:32 WIB
loading...
Ada Meet And Greet Pemain...
Setelah mendatangi Jakarta, Bogor dan Bekasi, kini Pesta Oke RCTI34 hadir di Bojong Renged, Kabupaten Tangerang masih dengan euforia HUT RCTI ke-34. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Setelah mendatangi Jakarta, Bogor dan Bekasi, kini Pesta Oke RCTI34 hadir di Bojong Renged, Kabupaten Tangerang masih dengan euforia HUT RCTI ke-34 dengan datang langsung ke tengah masyarakat.

Pesta Oke RCTI34 di Tangerang ini akan diramaikan oleh meet & greet para pemain sinetron RCTI kesayangan masyarakat, Ikatan Cinta yaitu Chika Waode, Binyo Rombot dan Jantuk.

Tak hanya meet & greet, akan ada games olahraga seperti juggling bola dan tendang bola lomba dalam rangka medukung timnas sepak bola Indonesia di Asian Games yang akan tayang di RCTI. Selain itu juga akan ada menghias tumpeng, musik oke, games oke serta doorprize menarik yang siap dibagikan untuk para warga Kabupaten Tangerang.



Saksikan Pesta Oke RCTI34 langsung di Area Gudang Hj. Wira, jln. Pintu Kapuk, kantor Desa Bojong Renged, kab Tangerang pada Sabtu, 16 September 2023 pukul 14.30 WIB gratis tanpa dipungut biaya.

Saksikan program terbaik RCTI di kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek. Apabila ada kendala dalam penayangan siaran digital, scan ulang Set Top Box kamu, lalu cek kembali sambungan kabel Set Top Box dan kabel antena sudah terpasang dengan baik dan pastikan arah antena kamu sudah benar.

Untuk info lebih lanjut hubungi layanan solusi TV digital di nomor Whatsapp0856-9003-900.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1176 seconds (0.1#10.140)